INDORAYATODAY.COM – Wakil Presiden ke-13 Republik Indonesia, KH. Ma’ruf Amin, membuka secara resmi kegiatan Kader Ulama ke-19 di Kabupaten Bogor, Kamis (26/6/2025).
Acara berlangsung di Auditorium Sekretariat Daerah Kabupaten Bogor, Cibinong.
Dalam pidato kuncinya, KH. Ma’ruf Amin menegaskan pentingnya peran ganda yang diemban para ulama.
Menurutnya, ulama tidak hanya bertugas sebagai penjaga nilai-nilai ketuhanan (niizak rabbani), tetapi juga sebagai pengawal harmoni dan persatuan bangsa (niizak waqtani).
“Ulama bukan sekadar penghafal teks agama, tetapi juga harus menjadi pembaca realitas sosial. Mereka perlu memahami tantangan zaman, mulai dari persoalan ekonomi, sosial, hingga politik, agar dapat membimbing umat dengan tepat dan relevan,” ujar KH. Ma’ruf Amin.
Kegiatan ini dinilai menjadi momen strategis dalam penguatan pembinaan ulama di tengah dinamika transformasi sosial.
Selain memperkuat kapasitas ulama, kegiatan tersebut juga menjadi ajang sinergi antara umara (pemimpin pemerintahan) dan ulama dalam mewujudkan masyarakat yang religius, moderat, dan berdaya saing.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Bogor Rudy Susmanto menyerahkan bantuan operasional bagi MUI tingkat kecamatan dan desa.
Bantuan ini merupakan wujud dukungan konkret pemerintah daerah terhadap penguatan kelembagaan ulama di tingkat akar rumput.[]

Tinggalkan Balasan