DEPOK, INDORAYA TODAY – Wali Kota Depok, Supian Suri, optimistis dalam dua tahun ke depan, sampah di Kota Depok dapat dimanfaatkan menjadi energi terbarukan. Hal ini disampaikannya saat memimpin kegiatan aksi bersih-bersih Sungai Cipinang Segmen I di Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis, Minggu (2/11/2025).
Supian menjelaskan, upaya pengelolaan sampah di Depok merupakan bagian dari program nasional yang didorong pemerintah pusat. “Pemerintah pusat melalui Pak Presiden sudah meminta agar masalah sampah tidak hanya menjadi isu lokal, tetapi ditangani secara nasional, termasuk bagaimana sampah bisa menjadi energi listrik,” ujarnya.
Menurut Supian, pengelolaan sampah menjadi energi terbarukan tidak mudah. Pemerintah daerah harus membangun kerja sama dengan kementerian terkait, pihak ketiga, dan komunitas. Ia optimistis, dengan dukungan pemerintah pusat melalui Menko Pangan dan Menteri Lingkungan Hidup, target tersebut bisa tercapai dalam dua tahun ke depan.
Selain itu, Wali Kota menekankan pentingnya peran masyarakat. Sampah rumah tangga, limbah organik, hingga minyak jelantah perlu dikelola dengan baik. Saat ini, warga Depok yang memiliki minyak jelantah dapat mengirimkannya ke kelurahan masing-masing dan mendapatkan pengembalian 1 liter minyak bersih untuk setiap 3 liter minyak jelantah.
“Minimnya kesadaran masyarakat bisa menghambat upaya ini. Makanya, dukungan RT, RW, komunitas, dan dinas terkait sangat penting. Kami juga memaksimalkan keberadaan TPS 3R agar sampah bisa diolah di tingkat kelurahan, kecamatan, hingga kota,” tutur Supian.
Wali kota juga menyampaikan apresiasi terhadap kolaborasi berbagai pihak dalam kegiatan bersih-bersih sungai. Kementerian Lingkungan Hidup, TNI, Polri, komunitas, dan relawan turut terlibat menjaga kejernihan Sungai Cipinang yang sepanjang 7 kilometer masuk wilayah Depok.
“Kami optimistis, melalui kolaborasi ini dan kerja sama lintas instansi, sampah di Depok bisa dimanfaatkan menjadi energi terbarukan. Ini juga menjadi bagian dari tanggung jawab bersama menjaga lingkungan,” pungkas Supian.

Tinggalkan Balasan