INDORAYATODAY.COM – Menteri Kebudayaan, Fadli Zon, meresmikan peluncuran Prangko Seri Pendiri Bangsa di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Rabu (13/8/2025).

Acara ini juga digelar untuk memperingati ulang tahun ke-123 Bung Hatta.

Peluncuran prangko ini adalah bentuk penghormatan kepada para tokoh yang berjasa memproklamasikan kemerdekaan dan merumuskan dasar negara.

“Peluncuran prangko ini merupakan komitmen Kementerian Kebudayaan dalam melestarikan narasi sejarah sebagai bagian dari memori kolektif bangsa,” ujar Fadli Zon.

Dia menambahkan bahwa prangko juga berfungsi sebagai material budaya yang memperkuat identitas bangsa di tengah arus globalisasi.

Di hadapan 17 perwakilan keluarga tokoh pendiri bangsa, Fadli menekankan peran penting para pahlawan dalam perjalanan Indonesia.

“Dalam 80 tahun dengan berbagai tantangan, kita bisa melewati perjalanan kebangsaan dengan luar biasa. Tentu saja ini tidak pernah lepas dari jasa-jasa para pahlawan,” ungkapnya.

Fadli juga menyebut prangko sebagai alat diplomasi yang merekam peristiwa bersejarah dan menjadi sarana komunikasi pembangunan.

Politisi Gerindra ini mengajak semua pihak untuk menjaga persatuan dan kesatuan, meneladani semangat para pendahulu.

BACA JUGA:  Adian Napitupulu Laporkan Kondisi Ojol ke Dasco, Dorong Rapat Dengar Pendapat