DEPOK, INDORAYA TODAY – Viral! komplotan pelaku pencurian sepeda motor (Curanmor) di Depok, terekam jelas kamera CCTV dan menghebohkan jagad media sosial.

Dalam tayangan berdurasi beberapa detik itu, menunjukkan komplotan pelaku tersebut masuk ke sekitar area rumah dan merampas motor Yamaha Nmax 2019 berpelat nomor polisi B 3224 Era.

Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (1/11/2025) sekitar pukul 03.00 WIB di Jalan Gas Alam Gang Sejahtera, Sukatani, Tapos, Depok.

“Telah hilang satu unit sepeda motor akibat pencurian di area/tempat tinggal saya dengan rincian sebagai berikut: Yamaha NMAX 2019, warna merah doff, plat nomor B 224 Era,” tulis akun Instagram @infotaposdepok dalam unggahannya.

Dari video yang dilihat, tampak tiga pria datang mengendarai motor secara berboncengan. Ketiganya berhenti persis di jalanan depan rumah. Gerak-gerik mereka begitu mencurigakan.

Salah satu pria yang mengenakan jaket hitam terlihat siaga mengamati situasi, sementara dua rekannya bersiap mengeksekusi. Beberapa detik kemudian, pria dengan rambut ikal mulai bertindak, dibantu oleh rekannya yang memakai kacamata.

Tak berselang lama, pria berambut ikal itu dengan cepat membobol motor yang terparkir, lalu kabur meninggalkan lokasi bersama kedua pelaku lainnya.

Pemilik motor disebut meminta bagi warga Depok yang melihat motor tersebut, dapat menghubungi nomor ponsel yang tertera atau melaporkan ke kantor polisi terdekat.

Berdasarkan keterangan unggahan yang beredar, pemilik akan memberikan imbalan bagi siapapun yang menemukan motor berwarna merah doff tersebut.

“Apresiasi dan imbalan wajar akan diberikan bagi yang memberikan informasi akurat hingga motor ditemukan kembali,” tulis akun Instagram @infotaposdepok.

Rekaman CCTV yang viral tersebut diharapkan dapat membantu pihak berwajib untuk mengidentifikasi dan menangkap pelaku.

BACA JUGA:  Viral Pengamen Mabuk Maki Sopir Angkot di Bogor, Berujung di Jeruji Besi